Infoku..Infomu..Info Kita..

Pantai Ora

Pantai ini disebut sebagai Bora-Boranya Indonesia. Hal ini merujuk pada sebuah resort di pantai ora yang bangunannya memiliki kemiripan bentuk dengan yang ada di bora-bora. Pantai ora terletak di maluku tengah, tepatnya di pulau seram. Keindahan dari pantai ini bisa kita lihat dengan kejernihan airnya yang membuat terumbu karang dapat dilihat dengan jelas dari atas. Selain itu pantai orang juga memiliki pemandangan saat matahari terbenam yang sangat indah.

Pulau Ora tidak memiliki daratan yang luas, karena sebagian besar wilayahnya merupakan tebing atau bukit batu yang cukup curam dan sangat menantang untuk melakukan aktifitas Rock climbing. Hutan tropis yang membentang didalam rangkaian pegunungan yang merupakan kawasan Taman Nasional Manusela membentuk Tebing dan teluk Sawai yang mengelilingi pantai Ora. Menurut catatan Geologi pantai Ora terbentuk dari proses tektonik pada jaman purba dimana kawah vulkanik yang terbentuk kemudian terendam air laut menjadi Teluk Sawai.


Pantai Ora sendiri tidaklah teralu luas karena dikeliling kawasan Seluk  sawai yang indah, selain itu juga terdapat pantai-pantai lain sebagai tempat wisata, seperti Mata Air Belanda, dan Bukit Batu. Pantai Ora bersebelahan dengan dua desa, yaitu Desa Saleman dan Desa Sawai. Kedua desa tersebut juga lazim disebut sebagai Negeri yang artinya desa adat. Desa Saleman dan Sawai berada di Kecamatan Seram Utara, Kabupaten Maluku Tengah.

Posisinya yang terletak di tepi hutan Taman Nasional Manusela menjadikan wilayah Pantai Ora kaya dengan keanekaragaman hayati. Seperti tancang, bakau, ketapang , meranti dan tempat tinggal bagi  berbagai jenis jenis burung diantaranya adalah endemik maluku yaitu burung kesturi ternate , nuri tengkuk ungu/nuri kepala hitam dan kakatua Seram.

Pantai Ora merupakan satu destinasi wisata alam terbaik di kepulauan Maluku. Keindahan alamnya telah menarik minat banyak wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri. Pantai Ora kerap disebut sebagai surga duniawi dan seringkali disandingkan dengan keindahan pantai di Maladewa, Pantai Boracay di Filipina atau Pantai Bora-Bora di Samudera Pasifik. Keunggulan Pantai Ora adalah pasirnya yang putih bersih, air laut yang berwarna biru dan jernih, serta kekayaan terumbu karang dan biota lautnya. Eksotisme Pantai yang belum banyak terjamah tangan manusia ini merupakan potensi besar tempat wisata unggulan di Indonesia.

0 Response to "Pantai Ora"